Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Daun Gambir untuk Mencegah Alergi

Siti Patayat, Menggapai Bulan


Daun Gambir untuk  Mencegah Alergi

Daun gambir ternyata memiliki kasiat obat, yaitu untuk mencegah dan meringankan reaksi alergi dalam tubuh. Gambir memiliki kasiat obat yang dapat melepaskan hormon anti-alergi dan anti-radang, yang bisa membuat reaksi alergi berkurang, bahkan hilang.

VIVA.co.id - Alergi adalah sebuah keadaan di mana tubuh tidak kuat merespons masuknya partikel atau zat yang berasal dari suatu benda, yang akan membuat tubuh mengeluarkan reaksi penolakan terhadapnya.

Alergi, bisa terjadi pada siapa pun dengan usia berapa pun. Bila Anda salah satu penderita, berikut ulasan tentang macam alergi dan bagaimana menanggapinya, menurut Foxnews.
Beberapa gejala alergi seperti alergi makanan dan yang berkaitan dengan pernapasan, solusi untuk menanganinya ialah dengan mengonsumsi obat anti-histamin. Jenis obat ini, mampu mengurangi gejala alergi seperti menyempitnya pembuluh darah yang membuat sesak pada napas.
Namun, mengonsumsi obat ini akan memberikan efek samping, seperti mata berkunang-kunang, mulut kering, dan sulit buang air kecil.
Untuk Anda yang alergi musiman, cara mengatasinya tentu berbeda, yakni bisa diperangi dengan obat-obatan tradisional. Salah satu bahan alami yang bisa digunakan, adalah daun jelatang.
Salah satu jenis dedaunan liar ini, bisa menjadi cara menanggulangi reaksi alergi yang datang secara tiba-tiba. Cara pengolahannya pun mudah, Anda tinggal keringkan daun jelatang, dan larutkan dengan air hangat sebagai teh. Minum secara teratur tiga kali sehari. Dengan begitu, reaksi alergi akan berkurang.
Cara memerangi alergi yang mengganggu kegiatan Anda, bisa juga dilakukan dengan memperkuat sistem imun yang dimiliki tubuh. Untuk yang ingin menjalani pengobatan alami, Anda bisa mencoba khasiat dari daun gambir, yang ternyata bisa mencegah dan meringankan reaksi alergi dalam tubuh.
Hal ini karena, gambir memiliki kandungan baik yang dapat melepaskan hormon anti-alergi dan anti-radang, yang bisa membuat reaksi alergi berkurang, bahkan hilang.
Dan yang terpenting, adalah mengetahui gejala dan reaksi apa yang terjadi pada alergi Anda. Ketika gejala dan reaksinya sudah diketahui, maka penanganannya juga bisa ditentukan, agar tidak terjadi kesalahan. Selain itu, melakukan tindakan pencegahan juga bisa menbantu mengurangi keluhan alergi yang dirasakan. Jadi, sedialah payung sebelum hujan! (art/dio)

Post a Comment for "Daun Gambir untuk Mencegah Alergi "